Jombang,KOMPASGRUPS.com- Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua kendaraan besar terjadi pada Rabu dini hari (28/05/2025) sekitar pukul 02.00 WIB di Jalan Raya Desa Gondangmanis, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang. Dalam insiden tersebut, satu orang mengalami luka serius dan harus dilarikan ke rumah sakit.
Peristiwa kecelakaan melibatkan dua kendaraan berat, yaitu satu unit truk tronton tangki Hino bernopol W-8190-US dan satu unit truk gandeng Nissan dengan nomor polisi S-8633-UX. Truk tronton tangki diketahui dikemudikan oleh Alan Bagus Saputro, seorang pria berusia 24 tahun asal Dusun Jembel, Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban. Akibat kecelakaan tersebut, Alan mengalami luka serius berupa patah pada kaki kanannya dan saat ini tengah menjalani perawatan intensif di RSUD Kertosono, Kabupaten Nganjuk.
Sementara itu, pengemudi truk gandeng Nissan, Moch. Arifin Nasyir, pria 51 tahun asal Desa Tunggorono, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang, dilaporkan tidak mengalami luka dalam kejadian tersebut.
Saksi mata di lokasi kejadian, yakni Arista (38) dan Solikan (45), keduanya warga Desa Gondangmanis, menyatakan bahwa kecelakaan terjadi di ruas jalan yang cukup gelap dan minim penerangan. Menurut keterangan awal yang dihimpun dari para saksi, diduga kecelakaan disebabkan oleh kurangnya jarak aman antar kendaraan saat melaju di jalan raya yang lengang pada dini hari.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Berdasarkan data dari kepolisian, tercatat satu orang mengalami luka ringan (LR), tidak ada korban luka berat (LB) maupun meninggal dunia (MD).
Kerugian material akibat kecelakaan ini diperkirakan mencapai Rp10.000.000 (sepuluh juta rupiah), yang meliputi kerusakan pada kedua kendaraan dan infrastruktur jalan.
Pihak kepolisian dari Polsek Bandar Kedungmulyo segera melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan pemeriksaan terhadap kedua sopir serta para saksi. Hingga berita ini diturunkan, kasus kecelakaan ini masih dalam proses penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti insiden tersebut.
Pihak kepolisian mengimbau para pengendara, terutama kendaraan besar, untuk selalu menjaga jarak aman, memeriksa kondisi kendaraan secara berkala, serta tetap waspada saat berkendara di malam atau dini hari guna mencegah terjadinya kecelakaan serupa di kemudian hari.Ungkap Kanit Gakkum Polres Jombang, Ipda Siswanto S. H.(Zafin)
0 Komentar